BulunganKU.ID – Pemerintah Kabupaten Bulungan melalui Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPRKPP) melakukan pembangunan taman baru di Kecamatan Tanjung Palas yang berlokasi di depan Jalan Perdana, Kelurahan Tanjung Palas Hulu seluas 2000 meter persegi. Bupati Bulungan Syarwani, S.Pd.,M.Si secara resmi melakukan peletakan batu pertama pembangunan tersebut pada, Senin (15/7/2024).
Disampaikan Kepala DPRKPP Bulungan Adriani, S.T bahwa ruang terbuka publik (RTP) menjadi penting bagi perkotaan, dikarenakan fungsinya yang bukan saja menjadi fungsi ekologis, melainkan juga untuk mempercantik kota.
“Sehingga menunjukkan identitas suatu kota,” ungkapnya.
Untuk itu lanjutnya, taman tersebut dibangun untuk meningkatkan kebahagian warga, sebab masyarakat membutuhkan tempat untuk bertemu, berkomunikasi dan bertukar pikiran.
“Hingga tempat untuk menikmati waktu santai dan aktifitas lainnya, tentu hal tersebut harus didukung dengan RTP yang memadai,” ujarnya.
Untuk pembangunan taman tersebut lanjutnya akan dikerjakan oleh CV.Inaka dengan nilai kontrak mencapai Rp 716.790.501,- yang akan dibangun selama 180 hari kalender. Diharapkan selesai tepat waktu pada 21 Desember 2024.
“Adapun pengawas kegiatan ini adalah CV.Sains Art Consulindo dengan nilai kontrak sebesar 30 juta rupiah. Taman ini memiliki ukuran 100m x 20 m. Porosnya tepat di depan Jalan Perdana, dimana ada 50 meter ke hulu dan 50 meter ke hilir,” ungkapnya.
Sementara itu Bupati Bulungan Syarwani menyampaikan apresiasi atas pembangunan taman tersebut, dan dirinya berharap seluruh pihak yang ada untuk mendukung dan mensukseskan pembangunan taman tersebut.
“Semoga taman ini bisa kita fungsional kan untuk kepentingan warga masyarakat, sehingga kebijakan pemerintah daerah menghadirkan beberapa titik kumpul masyarakat berupa ruang terbuka menjadi sangat penting, sehingga aktifitas sosial kemasyarakatan bisa dilaksanakan,” sebutnya.
Sehingga kedepan lanjut bupati, secara umum kegiatan Pembangunan akan terus dilanjutkan sekalipun dengan anggaran yang terbatas, dirinya akan terus berkoordinasi dengan pihak DPRKPP.
“Beberapa kekurangan akan tetap kita benahi sehingga taman ini bisa menjadi lebih baik. Saya titipkan pesan, mari bersama-sama mengawal, mensukseskan sekaligus ketika ini sudah selesai mohon untuk dijaga dan merawatnya bersama-sama, sebab yang merasakan manfaatnya yaitu masyarakat juga,” imbuhnya.